Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2017

Metode menyelesaikan hadits yang bertentangan di zaman sekarang ( MUKHTALIF AL-HADITS )

Metode Operasional Penyelesaian Mukhtalif Al-Hadits Berdasarkan hasil peneilitian edi safri mengenai metode penyelesaian hadits-hadits mukhtalif menurut asy-syafi’i, ada tiga cara yang mesti dilakukan yakni penyelesaian dengan cara kompromi, nasaks,tarjih. Dimana ketiga cara tersebut dilakukan secara berurutan. 1.       Penyelesaian dengan cara kompromi Y ang di maksud dengan metode kompromi ini adalah menghilangkan pertentangan yang tampak (makna lahiriah) dengan cara menelusuri titik temu kandungan makna masing-masingnya sehingga maksud sebenarnya yang dituju oleh satu engan lainnya dapat dikompromikan. Untuk menemukan benang merah antara kedua hadits yang bertentangan itu, dapat diselesaikan dengan empat cara ; A.     Pemahaman dengan menggunakan pendekatan ushuliyah Penyelesaian berdasarkan pemahaman dengan menggunakan pendekatan kaedah usul fiqih ialah memahami hadits nabi dengan memerhatikan dan mempedomani ketentuan-ketentuan ushul yang terkait yang telah dirumuskan